spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Enam Belas Jam Pencarian, Korban Laka Laut Belum Ditemukan

Selayar, Channel13tv | Nasib naas menimpa Muh. Ali (22 tahun) warga Desa Lembang Mate’ ne, Kecamatan Pasilambena, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi-Selatan yang dikabarkan hilang, tertelan ganasnya ombak laut Pulau Kalao toa.

Remaja putera berusia dua puluh dua tahun ini dikabarkan hilang pada sekitar pukul 08.00 Wita, usai melompat dari atas perahu milik Caan yang ditumpanginya dari Pulau Kayuadi, Kecamatan Takabonerate menuju Kecamatan Pasilambena.

Danpos Kecamatan Pasilambena, Sertu Amir menjelaskan, “awalnya, perahu berangkat dari kota Benteng dengan tujuan Pasilambena”.

Namun dalam perjalanan pelayarannya, perahu singgah bersandar di Dermaga Pulau Kayuadi dan menjemput korban, Muh Ali yang hendak pulang ke kampungnya di Desa Lambang Mate’ne.

See also  Komandan Kodiklatal Terima Kunjungan Kerja Pangkoarmada II

Setelah menempuh perjalanan yang cukup panjang dan melelahkan, perahu beserta seluruh penumpang, tiba dengan selamat di perairan Kalao Toa, pada sekitar pukul 08.00 Wita, hari Selasa, (19/05/2020).

Hanya saja, perahu tidak bisa langsung sandar dan berlabuh di Dermaga karena terkendala oleh faktor pasang-surut air laut.

Melihat kondisi tersebut, korban yang sudah tidak sabar menunggu nekad melompat ke laut dan sampai sekarang belum diketemukan.

“Sampai diturunkannya pemberitaan ini korban belum diketemukan dan masih dalam tahap pencaharian,” urai Sertu Amir.

Kejadian laka laut ini dibenarkan Kepala Seksi Darurat bidang Kedaruratan dan logistik BPBD Kabupaten Kep. Selayar, Andi Bahar yang dikonfirmasi wartawan pada hari Rabu, (20/05/2020) malam.

See also  Anggota Koramil 09010-03/Malinau Kota Laksanakan Pendampingan Penyerahan BLT

“Memang benar, pada sekitar pukul 08.00 wita, hari Selasa, (19/05/2020) telah terjadi peristiwa laka laut dengan korban atas nama, Muh. Ali (22 thn)”.

Terkait dengan kejadian ini, kami sendiri telah berkoordinasi dengan Pos SAR Selayar, tapi sampai malam ini, belum ada konfirmasi baliknya. (Andi Fadly Dg. Biritta)

Get in Touch

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Related Articles

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Get in Touch

22,880FansLike
3,913FollowersFollow
22,000SubscribersSubscribe

Latest Posts