spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Asep Wahyuwijaya : Sekolah Demokrasi KNPI Pamijahan Ambil Bagian Peran Partai Politik

Bogor, Channel13tv | Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Pamijahan menggelar Sekolah Demokrasi dengan mengambil tajuk “Melalui Sekolah Demokrasi KNPI Sukseskan Pemilu 2024”, yang diselenggarakan di Aula Serbaguna Kecamatan Pamijahan, Sabtu (23/07/2022).

Ketua KNPI Pamijahan, mengungkapkan yang melatarbelakangi kegiatan Sekolah Demokrasi ini dilaksanakan merupakan salah satu program kerja KNPI Pamijahan Periode 2022-2024.

“Sekolah Demokrasi ini dalam rangka memberikan edukasi kepada masyarakat pemuda, terkhusus pemilih pemula supaya memahami nilai-nilai demokrasi, agar melek dan tidak alergi terhadap politik”. Ujar Heri Gunawan

“Kemudian, ini juga merupakan upaya kami KNPI dalam mendukung dan ikut andil serta memastikan pemilihan umum (pemilu) berjalan LUBER (Luas, Langsung, Umum, Bebas, Rahasia) JURDIL (Jujur dan Adil) sehingga kualitas demokrasi bisa tercapai” Tambah Hergun Sapaan Akrabnya.

See also  Kapolres Payakumbuh Terima Pin Emas dan Piagam Dari Kapolri Sebagai Penggerak Revolusi Mental Dan Pendorong Tertib Sosial

Asep Wahyuwijaya : Sekolah Demokrasi KNPI Pamijahan Ambil Bagian Peran Partai PolitikPada kesempatan yang sama Bendahara DPD KNPI Kabupaten Bogor, Wahyudi Chaniago menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas ide dan gagasan yang selalu menarik.

“Sepanjang pengamatan saya KNPI Pamijahan merupakan KNPI yang paling Progresif yang bisa menjadi role model untuk KNPI Kecamatan yang lainnya”. Tutur Wahyudi Sapaan Akrabnya

Selanjutnya Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Asep Wahyuwijaya yang membuka acara tersebut, dalam sambutannya mengatakan apresiasi kegiatan yang di gagas oleh KNPI Pamijahan.

“Seharusnya kegiatan Sekolah Demokrasi ini diselenggarakan oleh partai politik, tapi ini luar biasa KNPI Pamijahan telah mengambil bagian dari peran partai politik”. Tuturnya

Iapun mendorong agar KNPI di setiap kecamatan menyelenggarakan sekolah Demokrasi, karena ini merupakan upaya dalam mencetak intelektual organik.

See also  Kodim 0910/Malinau Bersama Polres Malinau Bersinergi Menjaga Sejumlah Obyek Vital

“Mereka yang lahir dan bertumbuh kembang dalam permasalahan masyarakat, mereka hadir di tengah masyarakat untuk mempelajari dan berusaha menciptakan solusi bagi permasalahan lingkungannya, salah satunya adalah persoalan Demokrasi”. Tambah kang AW Sapaan Akrabnya

Dalam acara tersebut di isi oleh Ketua Bawaslu Kab. Bogor (Irvan Firmansyah) dan Komisioner Bawaslu Kab. Bogor (Burhanuddin).

Serta dihadiri oleh Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP), OSIS, Organisasi Masyarakat (Ormas), Remaja Masjid, Pemerintah Kecamatan dan unsur yang lainnya. (MJ/Cawang)

Get in Touch

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Related Articles

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Get in Touch

22,880FansLike
3,913FollowersFollow
21,600SubscribersSubscribe

Latest Posts